Setiap manusia memiliki kebutuhan yang berbeda- beda dan kebutuhan seseorang satu dengan yang lain pasti memiliki kebutuhan masing – masing. Demikian pula dengan cara pemenuhan kebutuhan tersebut. Kebutuhan ini biasanya diinginkan suatu seseorang untuk keperluan nya. Biasanya konsumen melihat dari fisik suatu produk itu baik ada tidak, kualitas nya baik atau tidak, dan harganya pun biasanya menjadi syarat yang konsumen inginkan.
Sebagai manusia yang di ciptakan Tuhan, Manusia pastinya memiliki akal. Dan sebagai manusia berakal, manusia berusaha memenuhi kebutuhannya dengan bijaksana dan memanfaatkan kebutuhan itu dengan sebaik- baiknya dan se-efisien mungkin. Dalam memenuhi kebutuhannya, manusia melakukan tindakan ekonomi berdasarkan motif dan prinsip ekonomi.
Dalam menjalani kehidupan, manusia membutuhkan berbagai jenis dan macam barang-barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhannya. Manusia sejak lahir hingga meninggal dunia tidak terlepas dari kebutuhan akan segala sesuatunya. Untuk mendapatkan barang yang dibutuhkan diperlukan pengorbanan untuk mendapatkannya.
Dalam kehidupan diperkotaan tentunya kebutuhan akan multivitamin sangat diperlukan untuk menjaga kekebalan tubuh. Karena diperkotaan sangat dikotori polusi dari pabrik. Dan apabila kita tidak ingin terkena dampak dari polusi udara tersebut, kita harus pandai- pandai mengatur pola hidup. Dan banyak- banyak mengkonsumsi semacam multivitamin.
Pada pembahasan mengenai proses pembelian ini multivitamin, khususnya Multivitamin yang banyak mengandung Vitamin C yang bisa dikatakan sebagai kebutuhan primer sekarang ini. Objek yang akan saya amati adalah Saya Sendiri.
Proses awal untuk melakukan pembelian adalah menganalisa keinginan dan kebutuhan. Keinginan dan kebutuhan yang akan kita amati adalah kebutuhan akan Multi Vitamin C oleh Saya. setelah saya mengetahui kebutuhan apa yang akan dipenuhi, yang akan saya lakukan adalah menilai beberapa sumber yang didapat. Sumber ini menjelaskan beberapa informasi terkait dengan MultVitamin yang akan dikonsumsi oleh saya. hal yang saya inginkan dan butuhkan adalah multi vitamin. Setelah saya mengetahui apa yang saya butuhkan maka langkah selanjutnya yang ia lakukan adalah menilai beberapa sumber beliau mulai mencari tau tentang cream pelembab dari beberapa merk ia mencari tau dari beberapa informasi tersebut diantaranya mengenai merk multi vitamin, kegunaan, Kandungan multi vitamin, efek samping, cara penggunaan, kelebihan dan kekurangan serta harga Multi vitamin tersebut. Informasi bisa didapat di televisi, majalah, koran, brosur, atau media lainnya.. Pada tahap ini, ayah saya mulai menilai, jenis Multivitamin manakah yang kira-kira sesuai dengan kebutuhan dan manfaatnya bagi saya. Tahap selanjutnya adalah menetapkan tujuan pembelian. Tujuan saya membeli Multivitamin adalah tentunya agar terhindar dari buruknya pengaruh polusi udara serta pengaruh buruk lain di perkotaan. setelah itu, mengidentifikasi cara pembayaran, apakah akan membelinya dengan mengunakan uang cash atau memalui kartu credit, karena harga produk multi vitamin harganya tidak terlalu mahal maka saya lebih memilih mengunakan uang cash untuk proses pembelian karena Multi vitamin yang saya pilih sesuai kebutuhan dan selain itu harganya terjangkau. Selanjutnya adalah mengambil keputusan untuk membeli multi vitamin tersebut. saya membeli multi vitamin tersebut di salah satu apotek yang sudah dikenal yang ada di kota depok. Setelah melakukan pembelian, tentunya ada perilaku setelah pembelian. Dalam hal ini, saya merasa puas karena sudah bisa memenuhi kebutuhan saya saat ini. Karena dengan adanya multi vitamin tersebut saya terlindung dari bahaya lingkungan perkotaan.
Dari contoh proses pembelian di atas, proses pembelian memiliki beberapa faktor yang dapat mempengaruhinya. Faktor-faktor tersebut antara lain pengalaman, sikap dan kepercayaan, konsep diri, kebudayaan, klas sosial, kelompok referensi kecil dan keluarga. Pengalaman merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi proses pembelian karena setiap orang tentunya tidak ingin salah pilih. Oleh sebab itu, informasi terdahulu ataupun pengalaman orang lain sangat dibutuhkan untuk menentukan proses pembelian. Faktor selanjutnya adalah sikap dan kepercayaan yang berarti marketing dari suatu produk harus bisa meyakinkan konsumen atau calon konsumen bahwa produk yang ditawarkan adalah produk yang terbaik untuk bisa dikonsumsi daripada produk pesaingnya dan memberikan beberapa bukti supaya para konsumen memiliki kepercayaan akan produk tersebut.
2 komentar:
Saya sangat suka situs Anda. Excellent konten. Silakan lanjutkan posting cotent mendalam tersebut.
itu sangat menarik untuk dibaca. Saya ingin mengutip posting Anda di blog saya. Hal ini dapat? Dan Anda et account di Twitter?
Posting Komentar